IIMS 2012: Puluhan Siswa SMK Kunjungi Pabrik Daihatsu
JAKARTA – Puluhan siswa dari SMK 4 Jakarta dan SMK 2 Surakarta ke Assembly Plant Astra Daihatsu Motor (ADM) di Sunter, Jakarta Utara. Kunjungan ini merupakan program sosial IIMS 2012 Student Visit To Assembly Plant (Kunjungan Pabrik) yang kedua berlangsung Senin, 3 September 2012.
Program ini merupakan bagian dari acara gelaran IIMS 2012 yang dilangsungkan 20-30 September 2012 di JI Expo, Kemayoran, Jakarta. Sebelumnya, para siswa berkunjung ke pabrik Hino. Total, terdapat 5 pabrik yang akan dikunjungi yaitu pabrik Daihatsu, Hino, Isuzu, Mitsubishi dan Suzuki oleh para siswa SMK yang berasal dari SMK 5 Jakarta, SMK 12 Bandung, SMK 4 Jakarta, SMK 2 Surakarta, dan SMK 26 Jakarta.
Agus Wiryatno, Production Division Head PT. ADM, mengatakan program kunjungan dimulai dengan penjelasan keamanan dan keselamatan di area pabrik yang kemudian dilanjutkan dengan penjelasan singkat profil ADM. Pada program kunjungan ini siswa SMK dapat melihat langsung proses produksi unit-unit dari Daihatsu. ADM yang telah berproduksi sejak tahun 1977 ini mampu memproduksi hingga 2.500.000 unit kendaraan
Pongky Prabowo, Director Production Engineering PT. Astra Daihatsu Motor program kerjasama Daihatsu dengan Dinas Pendidikan dan SMK untuk mempersiapkan lulusan SMK siap kerja. Saat ini tercatat 30 SMK telah bergabung dalam program tersebut. “Melalui program ini siswa SMK yang memenuhi syarat dan lulus uji tes masuk Daihatsu akan diterima sebagai karyawan mekanik di cabang-cabang Daihatsu diseluruh Indonesia,” katanya.
Selain program kunjungan pabrik, Daihatsu juga memberikan sumbangan mesin bagi tiap SMK peserta program IIMS 2012 Student Visit To Assembly Plant. Donasi tersebut bertujuan untuk membantu proses penerapan belajar langsung para siswa SMK.
Sudirman MR, Ketua Umum Gaikindo mengemukakan bahwa gelaran IIMS merupakan salah satu hajatan besar Gaikindo yang bertujuan untuk memberikan kontribusi terhadap perkembangan industri otomotif Indonesia. “Salah satu hal yang membanggakan pada IIMS tahun ini, adalah pameran ini akan diperkuat dengan berbagai program CSR (corporate social responsibility) sebagai wujud dukungannya terhadap generasi penerus Indonesia.”