Berita

SMK Rujukan

Undang-Undang  Nomor  20  Tahun  2003  tentang  Sistem  Pendidikan  Nasional  (UUSPN 20/2003)  pasal  50 ayat  3  menyatakan:  “Pemerintah  dan  atau  Pemerintah  Daerah menyelenggarakan sekurang-kurangnya satu satuan pendidikan pada sistem dan jenjang pendidikan untuk dikembangkan menjadi Sekolah Bertaraf Internasional”. Saat ini SMK bertaraf Internasional tersebut lebih dikenal sebagai SMK Rujukan.

Sebagai  tindak  lanjut  dari  UUSPN  20/2003  pasal  50 ayat  3  di  atas,  maka  salah  satu sasaran  yang  telah  dicanangkan dalam  Rencana  Strategis  Departemen  Pendidikan Nasional  Tahun  2010-2014 (Renstra  Diknas  2010-2014)   adalah  terwujudnya  minimal satu SMK Rujukan untuk setiap Kabupaten/Kota pada akhir tahun 2019.

Pengembangan SMK Rujukan sudah  merupakan  suatu  keharusan  dalam  menghadapi era globalisasi  dan perdagangan  bebas  yang  bukan  lagi  hanya  sekedar  angan-angan tetapi sudah menjadi kenyataan dewasa ini. Era globalisasi ditandai dengan persaingan yang  sangat  ketat  dalam  bidang  teknologi,  manajemen,dan  sumberdaya  manusia.

Tujuan pengembangan SMK Rujukan adalah untuk lebih menjamin keterserapan lulusan pada  lapangan  kerja  yang  relevan  baik  di  dalam  maupun  di  luar  negeri,  atau  mampu mengembangkan usaha secara mandiri.

              SMK Negeri 4 Jakarta adalah salah satu sekolah dari 1600 lebih SMK seluruh Indonesia yang diberikan kepercayaan oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat Jendral Pendidikan Dasar dan Menengah Direktorat Pembinaan SMK untuk dipersiapkan menjadi SMK Rujukan. SMK Negeri 4 Jakarta harus mempersiapkan diri untuk memenuhi seluruh Indikator Kunci, 6 Komponen Pengembangan serta Kriteria SMK Rujukan.

              Indikator Kinerja Kunci SMK Rujukan yang harus dipenuhi terdiri dari :

  1. Tempat Uji Kompetensi (TUK)
  2. Kelas Digital dalam pembelajaran
  3. Partnership
  4. Aplikasi 3 Bahasa Asing
  5. Profil Lulusan
  6. Persyaratan Sumber Daya Manusia

          6 Komponen Pengembangan SMK Rujukan yaitu :

  1. Layanan SMK
  2. Manajemen SMK
  3. Proses Pembelajaran
  4. Sarana Prasarana SMK
  5. Lulusan SMK
  6. SMK Sebagai Pusat Belajar

          Dan secara Umum kriteria yang harus dipenuhi oleh SMK Rujukan adalah :

  1. Jumlah siswa > 1000
  2. Guru produktif yang cukup ( > 75 Guru)
  3. Lahan yang siap dikembangkan > 5000 m2
  4. Jaringan kerjasama industri > 100 industri
  5. Fasilitas sarana dasar yang baik
  6. Letak sekolah di lokasi strategis
  7. Kinerja baik dalam bidang kebekerjaan lulusan dan nilai UN
  8. Fungsi sebagai TUK first party
  9. Siswa yang berkarakter baik
  10. Memiliki 3-4 SMK Aliansi
  11. Menguasai 2 bahasa asing

Dari berbagai ketentuan yang harus disiapkan diatas, SMK Negeri 4 Jakarta harus mampu mewujudkannya agar dapat di tetapkan menjadi SMK Rujukan.

Dukungan dan doa dari seluruh siswa, guru, dan segenap pimpinan sekolah sangat diharapkan.

Semoga Sukses. Aamiin.

SMK BISA..HEBAT.., SMK 4 PALIING BISA.., DKI JAKARTA..JAYAA..!!!

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button